Jumat, 04 Mei 2012

Kampungku, Surgaku


Surga itu tak sejauh timur ke barat
Atau seluas selatan ke utara
Tetapi berada sepanjang halaman kampungku
Yang ditimbuni susu dan madu

Seperti ibu
Seperti ayah
Dan sanak saudara sekampung
Menggotong damai semenjak fajar tiba
Hingga senja tertutup
Mereka menaruhnya di tepi kampung

Saudara-saudara binatang malam
Menari-nari di pinggir kampung
Menghibur anak-anak jelata bahagia

Kampungku, surgaku
Lebih baik, lebih hidup
Lebih indah, lebih cerah
Lebih tenang, lebih senang.
              2012